Terpopuler Bisnis: Klaim Dampak Ekonomi IKN ke Warga Lokal, Stok Beras 2 Tahun Sebelum Ekspor

[ad_1]

TEMPO.CO, Jakarta – Berita terpopuler ekonomi dan bisnis sepanjang Ahad kemarin 14 Agustus 2022 dimulai dari Bank Indonesia menyebut dampak pembangunan infrastruktur pendukung di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) sudah dirasakan warga setempat.

Selanjutnya kabar Jokowi memerintahkan untuk memastikan dulu kecukupan stok beras Nasional hingga dua tahun ke depan, sebelum memutuskan ekspor. Terakhir Lion Air Group menanggapi kabar Wings Air yang membatalkan semua penerbangan rute Ambon-Saumlaki di Maluku dan sebaliknya mulai 13-31 Agustus 2022.

Berikut tiga berita terpopuler yang banyak dibaca pembaca sepanjang Ahad kemarin:

1. Bank Indonesia Sebut Dampak Ekonomi Pembangunan IKN Sudah Dirasakan Warga Kaltim

Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menyebut dampak pembangunan infrastruktur pendukung di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) sudah terasa di provinsi ini, terutama dari sisi ekonomi.

“Survei khusus untuk menghitung dampak pembangunan IKN di Kaltim memang belum kami lakukan, pihak lain juga belum melakukan, namun dampak ekonomi secara umum sudah bisa kita rasakan,” ujar Kepala BI KPw Provinsi Kaltim Ricky Perdana Gozali di Samarinda, Minggu 14 Agustus 2022.

Dampak yang sudah bisa dirasakan itu antara lain investasi pemerintah untuk pembangunan infrastruktur pendukung IKN berups Bendungan Sepaku-Semoi di Kecamatan Sepaku yang hingga kini masih berlanjut.

Simak berita selengkapnya hanya di sini



[ad_2]

Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »