Jangan Adu Domba Saya Dengan Eri Cahyadi




Surabaya, CNN Indonesia

Bakal Calon Gubernur Jawa Timur dari PDIP Tri Rismaharini alias Risma menepis isu bahwa hubungannya retak dengan Bakal Calon Wali Kota petahana Surabaya dari PDIP Eri Cahyadi.

Pasalnya, Eri diketahui sudah dua kali tampil di hadapan ribuan orang bersama rival Risma di Pilgub Jatim, Khofifah Indar Parawansa.

Pertama adalah saat acara Maulid Nabi Muhammad SAW di halaman Langgar Besar Miftahul Huda Rungkut Surabaya, Minggu (1/9). Kemudian yang kedua, di acara Maulid Nabi Muhammad dan Haul ke-32 Buya Mas Muhammad Fathoni di Jatim Expo Surabaya, Senin (9/9).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dua kebersamaan itu mendapat sorotan publik, karena Eri merupakan kader PDIP yang berbeda poros politik atau koalisi dengan Khofifah di Pilgub Jatim 2024. Tak hanya itu, Eri selama ini juga dikenal dekat dengan Risma.

Eri merupakan anak buah Risma semasa memimpin Pemkot Surabaya. Dia bahkan mendapatkan dukungan penuh dari Menteri Sosial RI itu saat berkontestasi di Pilkada Surabaya 2020 lalu.


Risma pun membantah keretakan dirinya dengan Eri. Hal tersebut diungkapnya saat tampil bersama Eri di acara Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya di Grand Empire Palace Surabaya, Kamis (19/9) malam.

“Jangan adu domba saya dengan Eri, orang lain akan mendapatkan keuntungan ini,” kata Risma.

Di acara itu, Risma juga mengingatkan agar para kader PDIP solid dan tidak terpecah belah menjelang Pilkada serentak 2024. Dia pun meminta kader PDIP sejalan dengan perintah Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

“Kalau nanti saatnya ada yang mau memecah belah kita jangan pernah percaya, tetap tegak lurus atas perintah ketua umum,” tegas Risma.

Mantan Wali Kota Surabaya periode 2010-2020 itu mengaku sering mendengar isu tak bertanggung jawab yang ingin memecah belah PDIP jelang Pilkada 2024 ini.

“Saya Ketua DPP, saya mendengar banyak di bawah memecah belah kita, banyak sekali tapi harus terap tegak lurus atas perintah Ketum,” ujarnya.

Sementara itu, di acara yang sama , Eri mengaku akan memenangkan pasangan Risma Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans) di Pilgub Jatim dan memenangkan pilwalkot Surabaya.

“Bu Risma-Gus Hans, insyaallah akan menjadi Gubernur Jatim. Ketika Bu Ketum sudah memerintahkan, menugaskan Bu Risma dan Gus Hans sebagai Gubernur Jatim, saya dan Pak Armuji sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya, maka tidak ada pilihan, ketika jubah kita merah, darah kita merah siap menangkan Bu Risma-Gus Hans, Eri-Armuji,” kata Eri.

Eri pun menginstruksikan kader PDIP di tiap ranting dan kelurahan di Surabaya untuk mengawal suara Risma-Gus Hans untuk Pilgub Jatim sekaligus Eri-Armuji untuk Pilgub Surabaya 27 November 2024 nanti.

“Setiap kelurahan yang di sana menang Bu Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji tak keki motor siji-siji (saya kasih motor satu-satu),” ucapnya.

“Kesanggupan kita bukan hanya kita lakukan dengan lisan, ketok rumah satu per satu. Kita buktikan perjuangan kita hari ini. Biasanya ngomong yo, yo, tapi ora melaku bro (biasanya bilang iya, iya, tapi tidak jalan kawan). Iki kudu melaku, iki kudu dibuktikno (ini harus jalan, ini harus dibuktikan), datangi rumah ketok satu per satu,” tambahnya.

(frd/kid)


[Gambas:Video CNN]






Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »